Analisis Perbandingan Efisiensi Daya Modified Sine Inverter Dengan Pure Sine Inverter

Fariz Yulianto, Wakhyu Dwiono, W Winarso

Abstract


Penyimpangan daya seperti adanya gangguan listrik dapat menyebabkan dampak yang parah pada beban yang sensitif atau penting dalam sistem kelistrikan, sehingga dibutuhkan peralatan pendukung yang berfungsi untuk tetap tersedianya kualitas daya yang baik. Salah satu peralatan pendukung yang dapat melindungi berbagai perangkat vital dari gangguan adalah Uninnteruptible Power Supply (UPS) dan Inverter, alat ini berfungsi sebagai stabilizer terhadap gangguan dan menjadi sumber daya cadangan. Inverter adalah rangkaian yang mengubah arus searah (DC) menjadi arus bolak-balik (AC), inverter sangat berperan penting sebagai salah satu komponen penyedia listrik baik dikendaraan maupun dirumah sebagai emergency power saat aliran listrik padam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahuai berapa besar perbandingan efisiensi daya yang dihasilkan inverter dengan UPS (Uninnteruptible Power Supply) dan untuk mengetahui bentuk gelombang output dari (Uninnteruptible Power Supply) dan bentuk gelombang output dari inverter, metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menguji dengan berbagai macam beban. Hasil dari analisis dari perbandingan efisiensi daya modified sine invertre (MSI) dengan pure sine inverter (PSI) pada pengukuran menggunakan beban resistfif efisiensi daya lebih baik menggunakan UPS, untuk pengukuran beban induktif efisiensi daya lebih baik menggunakan inverter, dan pengukuran beban menggunakan beban kapasitif efisiensi daya lebih baik menggunakan inverter, bentuk gelombang keluaran pada modified sine invertre (MSI) dipengaruhi oleh beban pengukuran dan berbetuk gelombang kotak termodifikasi sedangkan bentuk gelombang keluaran pada pure sine inverter (PSI) tidak dipengaruhi oleh beban pengukuran dan berbentuk gelombang sinus murni.

Full Text: PDF

DOI: 10.30595/jrre.v1i1.4924

ISSN: 2685-5313