Pengaruh Pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) terhadap Pemahaman Siswa pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 1 Baturraden

Nur Fadila, Zakiyah Zakiyah

Abstract


Peserta didik mampu menyajikan tingkat hafalan yang baik terhadap materi ajar yang diterimanya, namun pada kenyataannya mereka tidak memahaminya. Penggunaan metode pembelajaran kontekstual berfungsi memahami konsep akademik sebagaimana mereka bisa diajarkan yaitu dengan menggunakan sesuatu yang abstrak dan metode ceramah, serta dapat memahami konsep-konsep yang berhubungan dengan tempat kerja dan masyarakat pada umumnya di mana mereka akan hidup dan bekerja. Maka dari itu, peneliti tertarik untuk melaksanakan penelitian tersebut. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pembelajaran contextual teaching and learning terhadap pemahaman siswa pada mata pelajaran pendidikan agama Islam. Pendekatan penelitian adalah deskriptif kuantitatif, metode yang digunakan adalah kuesioner dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada pengaruh pembelajaran CTL terhadap pemahaman siswa pada mata pelajaran PAI. Hal tersebut diperoleh dari hasil analisis rxy sebesar 0,343, kemudian dikonsultasikan dengan r dalam tabel dengan taraf signifikan 5% sebesar 0,388. Sementara pada taraf signifikan 1% diperoleh r tabel sebesar 0,496. Ternyata rxy yang besarnya 0,343 lebih kecil daripada r tabel 5% sebesar 0,388 dan 1% sebesar 0,496. Sehingga Ha di tolak dan Ho diterima, dengan kata lain tidak ada pengaruh pembelajaran CTL terhadap pemahaman siswa pada mata pelajaran PAI kelas VII di SMP Negeri 1 Baturraden.

Keywords


Pembelajaran CTL; Pemahaman siswa; Pendidikan agama Islam

References


Dahwadin, Nugraha, Farhan Sifa. (2019). Motivasi dan Pembelajaran Pendidikan Agama Islam. Wonosobo: Mangku Bumi Media

Daulay Putra, Haidar. (2016). Pemberdayaan Pendidikan Agama Islam di Sekolah. Jakarta: Kencana

El Khuluqo, Ihsana. (2017). Belajar dan Pembelajaran Konsep Dasar, Metode dan Aplikasi Nilai-Nilai Spiritualitas dalam Proses Pembelajaran. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Hanafiah, Nanang. (2009). Konsep Strategi Pembelajaran. Bandung: PT. Refika Aditama.

Herlinyanto. (2015). Membaca Pemahaman dengan Strategi KWL. Yogyakarta: Deepublish.

Ibrahim. (2018). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Alfabeta

Lubis, M. I. (2015). Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Listening Team terhadap Pemahaman Siswa di Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Kuantan Singingi. Kutubhkan, 17(2), 265-280.

Mulyasa. (2006). Kurikulum yang Disempurnakan Pengembangan Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Mundiri, A.,& Hasanah, R. U. (2018). Inovasi Pengembangan Kurikulum PAI di SMP Nurul Judid. Tadrib, 4(1),40-68. (http://jurnal.radenfatah.ac.id/index.php/Tadrib/article/view/1721)

Rahyubi, Heri. (2014). Teori-teori Belajar dan Aplikasi Pembelajaran Motorik Deskripsi dan Tinjauan Kritis. Bandung: Referens.

Rukajat, Ajat. (2018). Pendekatan Penelitian Kuantitatif Quantitative Research Approach. Yogyakarta: Deepublish.

Simatupang, Halim, dan Purnama, Dirga. (2019). Handbook Best Practice Strategi Belajar Mengajar. Surabaya: CV. Pustaka Media Guru

Siregar, Syofian. (2015). Metode Penelitian Kuantitatif dilengkapi dengan Perbandingan Perhitungan Manual & SPSS. Jakarta: Prenadamedia Group

Suprijono, Agus. (2009). Coperative Learning Teori dan Aplikasi PAIKEM. Yogyakarta : Pustaka Belajar.

Susanto, Herry Agus. (2015). Pemahaman Pemecahan Masalah Berdasar Gaya Kognitif. Yogyakarta: Deepublish.

Taniredja, Tukiran, dkk. (2011). Model-model Pembelajaran Inovatif. Bandung: Alfabeta.

Trianto. (2009). Mendesain Model Pembelajaran Inovatif-Progresif: Konsep, Landasan dan Implementasinya pada Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP). Jakarta: Kencana Prenada Media Group.


Full Text: PDF

DOI: 10.30595/ajsi.v1i2.10132

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

ISSN: 2774-3101