Pengaruh Unit Kegiatan Belajar Mandiri (UKBM) terhadap Keberhasilan Belajar Siswa

Septia Dwi Cahyo Susilo, Makhful Makhful

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Unit Kegiatan Belajar Mandiri (UKBM) Terhadap Keberhasilan Belajar khususnya pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti pada Siswa Kelas XI di SMA Negeri 3 Purwokerto tahun 2019/2020.

Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket dan dokementasi, sedangkan analisis data yang digunakan adalah analisis korelasi product moment dengan alat bantu SPSS versi 16.0. Dalam penelitian ini populasi yang digunakan adalah siswa kelas XI, terdapat populasi sebanyak 388 siswa, sedangkan sampelnya diambil secara acak/random sebanyak 10% dari populasi, yaitu 38,8 yang kemudian peneliti bulatkan menjadi 40 siswa kelas XI.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan Unit Kegiatan Belajar Mandiri (UKBM) tidak ada korelasi terhadap keberhasilan belajar siswa kelas XI. Hal ini dibuktikan  dari hasil uji  korelasi yaitu dengan koefisien korelasi person sebesar 0,025 terletak pada interpretasi nilai “r” antara 0,00-0,20 dengan signifikansi 0,879 dan berdasarkan hasil uji hipotesis didapatkan hasil bahwa rhitung<rtabel  (0,025<0,320). Maka dapat disimpulkan bahwa Ha ditolak dan Ho diterima. Hal tersebut menunjukkan tidak ada pengaruh Unit Kegiatan Belajar Mandiri (UKBM) Terhadap Keberhasilan Belajar Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti pada Siswa Kelas XI di SMA Negeri 3 Purwokerto Tahun Pelajaran 2019/2020.


Keywords


Unit Kegiatan Belajar Mandiri (UKBM); keberhasilan belajar; pendidikan agama Islam dan budi pekerti

References


Anwar h.m., Muhammad. (2018). Menjadi Guru profesional. Jakarta: Prenadamedia Group.

Arikunto, Suharsimi. (2006). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Ardiyani, Oktavia, and M. Makhful. "Efektifitas Penerapan Kurikulum 2013 Terhadap Proses Pembelajaran Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Kelas Viii Di Smp Negeri 2 Bawang Kabupaten Banjarnegara." Islamadina: Jurnal Pemikiran Islam (2016): 26-39.

Bungin, Burhan. (2011). Metodologi Penelitian Kuantitatif: Komunikasi, Ekonomi, dan Kebijakan Publik serta Ilmu-ilmu Sosial lainnya. Jakarta: Prenada Media Group.

Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Atas. (2017). Panduan Pengembangan Unit Kegiatan Belajar Mandiri (UKBM). Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Edi, Prihadi. (2018). Pengembangan Keterampilan 4C Melalui Metode Poster Comment pada Mata Pelajaran PAI dan Budi Pekerti (Penelitian di SMA Negeri 26 Bandung). Jurnal Pendidikan Islam Rabbani. Vol. 2. No. 1. (diakses pada tanggal 20 Juli 2020).

El Khuluqo, Ihsana. (2017). Belajar dan Pembelajaran Konsep Dasar. Yogyakarta: Pustaka Belajar.

Joko, Aziz Westomi, dkk. (2018). Pengembangan Paket Modul Cetak Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) untuk Siswa SMA Negeri 1 Wangi-Wangi Kabupaten Wakatobi. Jurnal Teknologi Pendidikan, vol. 20. No. 20.

Nicha, Andri Yani, dkk. (2019). Pengembangan Modul Pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Berbasis Contextual Teaching and Learning (CTL) pada Materi Penyelenggaraan Jenazah di SMK Negeri 1 Batipuh. Jurnal el-Hekam, Vol. IV, No. 2.

Siregar, Syofian. (2013). Metode Penelitian Kuantitatif, dilengkapi dengan Perbandingan Perhitungan Manual dan SPSS. Jakarta: Prenada Media Group.

Sudaryono. (2016). Metode Penelitian Pendidikan. Jakarta: Prenada Media Group.

Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Kuantitatif, Kulitatif, dan R&D. Bandung: Afabeta, CV.

Sumadi, Suryabrata. (2011). Metodologi Penelitian. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.

Suryosubroto. (2009). Proses Belajar Mengajar di Sekolah. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Susanto, Pudyo. (2018). Belajar Tuntas: Filosofi, Konsep dan Implementasi. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Tim Dosen Administrasi Pendidikan Universitas Pendidikan Indonesia. (2011). Manajemen Pendidikan. Bandung: Alfabeta.

TIM Dosen PAI. (2016). Bungan Rampai Pendidikan Agama Islam. Yogyakarta: Deepublish.

Umami, Muzlikhatun. (2018). Penilaian Autentik Pembelajaran PAI dan BP dalam Kurikulum 2013. Jurnal Kependidikan, hal 222-232.

Zaini, Hisyam, dkk. (2008). Strategi Pembelajaran Aktif. Yogyakarta: Pustaka Insan Madan.


Full Text: PDF

DOI: 10.30595/ajsi.v1i1.9122

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

ISSN: 2774-3101