Pengukuran Tingkat Kematangan Tata Kelola Pengelolaan Permasalahan Sistem Informasi Menggunakan Kerangka Kerja COBIT 4.1 (Studi Kasus: Sistem Informasi Akademik Universitas Muhammadiyah Purwokerto)

Lahan Adi Purwanto, Teduh Dirgahayu

Abstract


Berhasilnya tata kelola organisasi saat ini sangat bergantung pada sejauh mana tata kelola dari Teknologi Informasi (TI) yang dilakukan. Penerapan TI ini akan berjalan dengan baik apabila ditunjang dengan suatu tata kelola TI yang baik pula. Pelayanan dalam bidang akademik adalah salah satu aktivitas utama perguruan tinggi yang berfungsi sebagai penyelenggara pendidikan. Dengan bertambahnya jumlah mahasiswa dan program studi, UMP harus meningkatkan layanan TI yang digunakan, dalam hal ini adalah layanan sistem informasi akademik. Proses pengelolaan permasalahan pada sistem informasi akademik merupakan hal penting karena proses tersebut berkaitan dengan penyediaan layanan terhadap seluruh civitas akademika. Proses pengelolaan permasalahan pada sistem informasi akademik di UMP belum optimal, hal ini ditunjukkan dengan lambatnya penanganan terhadap permasalahan yang muncul pada penggunaan layanan ini. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kematangan as-is dan to-be pada sistem informasi akademik UMP, khususnya pada proses pengelolaan permasalahan (DS10) dengan menggunakan kerangka kerja COBIT 4.1. Hasil temuan dari penelitian ini adalah nilai tingkat kematangan as-is pada seluruh atribut secara umum berada pada level 2 (Repeatable but Intuitive). Untuk memenuhi kondisi sesuai tingkat kematangan to-be pada level 4 (managed and Measurable), maka diperlukan rekomendasi yang sesuai dengan kondisi organisasi supaya perbaikan dapat berlangsung secara efektif.

Keywords


COBIT 4.1, DS 10, tingkat kematangan

References


Sahfitri, V., dan Marlindawati, 2014, “Analisis Tata Kelola Sistem Informasi Akademik di Perguruan Tinggi Swasta Di Kota Palembang Menggunakan Cobit Framework”, “SNIT” ISBN: 978-602-99213-7-3, halaman 75-81.

Siswanto, 1997, “Memanfaatkan Teknologi Informasi untuk Strategi Keunggulan Bersaing Industri di Perguruan Tinggi Swasta”. “Makalah Seminar Perguruan Tinggi di Indonesia dalam Transisi Perguruan Tinggi Era Industrialisasi ke Era Informasi”,Universitas Atma Jaya: Yogyakarta.

IT Governance Institute, 2007, COBIT 4.1., IT Governance Institute, Illinois.

ISACA, 2014, “COBIT 5”, https://cobitonline.isaca.org/about, diakses 3 Mei 2017.

Software Engineering Institute, 2010, CMMI® for Development, Version 1.3, Technical Report, CMU/SEI-2010-TR-033.

M. Röglinger, J. Pöppelbuß, and J. Becker, 2012, “Maturity models in business process management”, “Business Process Management Journal” ISSN: 1463-7154, Volume 18 Nomor 2, halaman 328-346.

Rosemann, Michael & Bruin, Tonia de, 2005, “Towards a Business Process Managment Maturity Model”, “ECIS 2005 Proceedings” ISBN: 3937195092 9783937195094, halaman 521-532.

M. Siponen, 2002, “Towards maturity of information security maturity criteria: six lessons learned from software maturity criteria”, “Information Management & Computer Security” ISSN: 0968-5227, Volume 10 Nomor 5, halaman 210-224.

V.A. Canal, ISM3 1.0., 2004, “Information Security Management Maturity Model”, Institute for Security and Open Methodologies.

K.V. Andersen and H.Z. Henriksen, 2006, “E-government maturity models: Extension of the Layne and Lee model”, “Government Information Quarterly” ISSN: 0740624X, Volume 23 Nomor 2, halaman 236-248.

D.Y. Kim and G. Grant, 2010, “E-government maturity model using the capability maturity model integration”, “Journal of Systems and Information Technology” ISSN: 1328-7265, Volume 12 Nomor 3, halaman 230-244.

G. Valdés, M. Solar, H. Astudillo, M. Iribarren, G. Concha, and M. Visconti, 2011, “Conception, development and implementation of an egovernment maturity model in public agencies”, “Government Information Quarterly” ISSN: 0740624X, Volume 28 Nomor 2, halaman 176-187.


Full Text: DOWNLOAD PDF

DOI: 10.30595/juita.v5i2.1629

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

ISSN: 2579-8901