MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PPKn MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING PADA SISWA KELAS XI-1 IPA SMA NEGERI I PENAJAM PASER UTARA

Siti Nurrokhmah

Abstract


Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan hasil belajar PPKn khususnya pada materi Sistem dan Dinamika Demokrasi di Indonesia menggunakan Model Pembelajaran Discovery Learning pada Siswa Kelas XI-1 IPA SMA Negeri I Penajam Paser Utara. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang terbagi ke dalam 2 siklus. Setiap siklus meliputi kegiatan perencanaan, pelaksanaan,evaluasi, dan refleksi. Sarana yang dilakukan adalah lembar kerja siswa, tes tertulis, dan lembar pengamatan sikap. Indikator keberhasilannya adalah peningkatan hasil belajar secara individu dan klasikal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran Discovery Learning dapat meningkatkan hasil belajar PPKn khususnya pada materi Sistem dan Dinamika Demokrasi di Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan nilai rata-rata pretes sebelum tindakan adalah 67,66  meningkat menjadi 74,06 pada siklus I dan 81,56 postes siklus II. Ketuntasan belajaranya juga mengalami peningkatan dari 31,25 % pada saat pretes menjadi 56,25 %. pada siklus I dan meningkat lagi menjadi 87,5 % pada postes siklus II.

Keywords


Model Pembelajaran Discovery Learning; Peningkatan Hasil Belajar Sistem; Dinamika Demokrasi di Indonesia

References


BSNP,. 2006. Permendiknas Nomor 22 Tahun 2006 tentang Standar Isi Pendidikan Dasar dan Menengah. Kemendiknas.Jakarta

BSNP,. 2016.Permendiknas Nomor 23 Tahun 2016 tentang Standar Penilaian Pendidikan. Kemendikbud. Jakarta

Hosnon, M. 2014. Pendekatan Saintifik dan Kontekstual dalam Pembelajaran Abad 21. Ghalia Indonesia. Bogor

Ratna Wilis Dahar. 2010. Teori-Teori Belajar dan Pembelajaran. Erlangga. Jakarta

Suharsimi Arikunto,dkk. 2014. Penelitian Tindakan Kelas. Bumi Aksara. Jakarta

Tukiran Taniredja,dkk. 2010. Penelitian Tindakan Kelas untuk Pengembangan Profesi Guru Praktik, Praktis, Mudah. Alfabeta. Bandung


Full Text: PDF

DOI: 10.30595/jkp.v17i1.16622

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

ISSN: 2807-1379