Komunitas Makrofauna Tanah pada Lahan Bekas TPA Gunung Tugel Kabupaten Banyumas

Susanto Susanto, Astriana Putri Rahayu

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengungkap komunitas makrofauna tanah yang meliputi cacah individu, keanekaragaman dan dominansi serta kualitas lingkungan tanah di lahan eks TPA Gunung Tugel Desa Kedung Randu Kecamatan Patikraja Kabupaten Banyumas. Metode yang digunakan adalah purposive random sampling. Pengambilan sampel dilakukan selama enam bulan yaitu bulan Januari-Juni 2021 sebanyak enam kali dengan interval waktu selama satu bulan yaitu waktu siang hari (pukul 06.00 – 08.00) dan malam hari (pukul 18.00-20.00). Pengambilan sampel tanah dan pengukuran kualitas tanah dilakukan di dua lokasi penelitian, yaitu lokasi I di area sebelah utara dan timur lahan eks TPA Gunung Tugel dan lokasi II di area sebelah barat dan selatan lahan eks TPA Gunung Tugel. Hasil sampling diidentifikasi menggunakan mikroskop  dan mengacu pada buku An Introduction to the Study of Insect dan buku Ekologi Hewan Tanah. Hasil penelitian menunjukkan cacah individu makrofauna tanah diperoleh sebanyak 1612 ekor yang termasuk kedalam 16 spesies, 13 Famili, dan 8 Ordo. Indeks keanekaragaman makrofauna tanah tergolong sedang yaitu kisaran 1,006 – 1,098 dengan rata-rata sebesar 1,066. Indeks dominansi makrofauna tanah pada lahan eks TPA Gunung Tugel tergolong kedalam kategori rendah dengan nilai kisaran antara 0,334 – 0,489 dengan rata-rata 0,374.


Keywords


Fauna tanah; cacah individu; keanekaragaman; dominansi; lahan eks TPA Gunung Tugel

References


Amelinda, E.D., R. Rahardian, dan M. Hadi. (2017). Perbandingan Struktur Komunitas Mikroartropoda Tanah di Lahan Zona Aktif dan Pasif TPA Jatibarang Semarang. Jurnal Bioma, 2 (19): 141-149

At-Tawaha, A.R., S.K. Ahmad, H. Naz, dan A. At-Tawaha. (2021). Climate Change and Plants Biodiversity, Growth, and Interaction: Impact of Climate Change on Biodiversity of Insect Pest. CRC Press Taylor & Francis Group. Boca Raton.

Harahap, A.I.P., Utomo, M., Yusnaini, S., Arif, S. (2016). Pengaruh Sistem Olah Tanah dan Pemupukan Nitrogen Terhadap Keanekaragaman dan Populasi Mesofauna Pada Serasah Tanaman Padi Gogo (Oryza sativa L.) Musim Tanam Ke-46. Jurnal Agrotek Tropika, 1(4) : 86-92.

Mafti’ah, Eni., M. Alwi, dan M. Willis. (2018). Potensi Makrofauna Tanah sebagai Bioindikator Kualitas Tanah Gambut. Bioscientiae, 2(1): 1-14.

Meitiyani dan Dharma, A.P. (2018). Diversity of Soil Arthropods in Different Soil Stratification Layers, The National Park of Gede Pangrango Mountain, Cisarua Resort, West Java, Indonesia. IOP Conference Series: Earth and Enviromental Science. Sci. 197 012019.

Nasirudin, M. dan Susanti, A. (2018). Hubungan Kandungan Kimia Tanah Terhadap Keanekaragaman Makrofauna Tanah pada Perkebunan Apel Semi Organik dan Anorganik. Edubiotik. 3(2): 5-11.

Nurrohman, E., A. Rahardjanto, dan S. Wahyuni. (2018). Studi Hubungan Keanekaragaman Makrofauna Tanah dengan Kandungan C-Organik dan Organophospat Tanah di Perkebunan Cokelat (Theobroma cacao L.) Kalibaru Banyuwangi. Bioeksperimen. 4 (1): 1 – 10.

Odum, E. P. 1993. Dasar-dasar Ekologi Edisi Ketiga. Terjemahan oleh: T. Samingan dan Srigandono. Universitas Gajah Mada Yogyakarta.Yogyakarta.

Odum, E. P. (1996). Dasar-dasar Ekologi Edisi Ketiga. Terjemahan oleh: T. Samingan dan Srigandono. Universitas Gajah Mada Yogyakarta.Yogyakarta.

Odum, E. P. (1998). Dasar-dasar Ekologi Edisi Ketiga. Terjemahan oleh: T. Samingan dan Srigandono. Universitas Gajah Mada Yogyakarta.Yogyakarta.

Ramadhanti, S.A. (2018). Analisis Kandungan Zat Pencemar Dalam Air Lindi Serta Potensi Penyebarannya di TPA Gunung Tugel Banyumas. Skripsi. Fakultas Teknik. Universitas Islam Indonesia. Yogyakarta.

Utami, B. Dan S.N. Jannah. (2014). Identifikasi Makrofauna Tanah di Zona Pasif Tempat Pembuangan Akhir Klotok Kota Kediri. Biologi, Sains, Lingkungan, dan Pembelajaran. Seminar Nasional XI Pendidikan Biologi FKIP UNS: 780-785

Yan, S., Singh, A. N., Fu, S., Liao, C., Wang, S., Li, Y., Cui, Y dan Hu, L., (2011). A Soil Fauna Index for Assesing Soil Quality. Soil Biology and Biochemistry, 47:1-8.


Full Text: PDF

DOI: 10.30595/sainteks.v18i2.12731

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

ISSN: 2686-0546